Pemula pasti Bisa! Cara Hosting Website Gratis di Github

Cara mudah hosting website, gratis di github

Bermula dari tugas Dosen untuk membuat dan meng-Hosting Website Statis di Github. Saya mulai ber-inisiatif untuk mencari tutorial tersebut di Google atau Youtube.

Namun, apa daya 😒 banyak sekali tutorial yang nggak jelas(gaje),  Advanced(penjelasan yang tidak dimengerti kaum awam) ataupun Tutorial yang udah BASI..

Saya kan juga masih Pemula. Dicoba langkahnya One by One, tetap tidak bisa atau gagal.

Namun, setelah beberapa kali melakukan berbagai cara. Akhirnya saya mendapatkan cara/resep yang paling Mudah untuk dilakukan buat Pemula.

1# Pengertian Hosting

Sebelum lanjut ke tutorial, kalian Wajib tahu apa yang dimaksud dengan Hosting?

Secara umumnya : Hosting (disebut juga Web Hosting/sewa hosting) adalah penyewaan tempat untuk menampung data-data yang diperlukan oleh sebuah website dan sehingga dapat diakses lewat Internet.

Data disini dapat berupa file, gambar, email, aplikasi/program/script dan database. Sumber : ideBagus
Bahasa Gampang-nya : Hosting ialah cara untuk menempatkan File Web kalian secara Online di Internet, sehinga dapat diakses siapapun.
BACA JUGA : Buka Aplikasi hanya dengan Klik kanan atau 3 Jari

2# Tutorial Hosting Website di Github, GRATIS

Meskipun ada berbagai cara untuk Hosting Webstie di Github, diantaranya Install Aplikasi tambahan yaitu Git, ataupun pake Aplikasi Github Desktop, kan ribet.

Mending ikutin nih, cara yang paling mudah untuk kalian ikuti 😀 let's Koding..

1. Login dengan Akun github yang kalian miliki, kemudian buat repository baru.
login akun github dan buat repository baru.

2. Gunakan tanda "-" memisahkan antar kata dalam memberikan nama Repository. INGAT!! tidak perlu github.io dalam pemberian nama repository.
memberikan nama repository

3. Maka tampilan akan seperti pada gambar dibawah ini. Selanjutnya, pilih Settings
Selanjutnya, pilih Settings

4. Pada bagian Options - Pilih tema bawaan(default) dari Github.
Options - choose a theme github

5. Pilih "Select Theme"
Pilih "Select Theme"

6. Maka tampilannya seperti ini, lalu Scroll ke bawah 👇 dan selanjutnya ialah,
lalu Scroll ke bawah

7. Tekan tombol Commit Changes ✅ untuk konfirmasi.

tombol Commit Changes untuk konfirmasi

8. Kemudian, klik 1 kali pada nama Repository yang baru kalian buat.
klik 1 kali pada nama Repository

9. Maka, akan ada 2 File yang muncul dikarenakan Tema yang kita pilih sebelumnya. Silahkan hapus kedua file tersebut,

caranya klik 1 kali pada File _config.yml tersebut.
klik 1 kali pada File _config.yml tersebut.

10. Kemudian, klik icon tong sampah seperti pada gambar untuk Menghapus File tersebut.
Kemudian, klik icon tong sampah

11. Jangan lupa scroll 👇 kebawah dan pilih Commit Changes untuk konfirmasi menghapus file. Lakukan hal yang sama pada file index.md
pilih Commit Changes untuk konfirmasi menghapus file

12. Setelah 2 file tersebut dihapus, selanjutnya kita upload file Website yang kalian inginkan.
upload file Website yang kalian inginkan

13. Silahkan drag & drop file yang ingin diupload.
drag & drop file yang ingin diupload

14. Tunggu hingga semua file berhasil di upload, kemudian klik commit changes untuk konfirmasi.
Tunggu hingga semua file berhasil di upload, kemudian klik commit changes

15. Tunggu hingga proses selesai tergantung kecepatan koneksi internet anda atau jumlah file yang di-upload.
Tunggu hingga proses selesai

16. Kemudian klik Settings
PENTING : Pastikan file html yang ingin kalian tampilkan dengan nama index
Kemudian klik Settings.

17. Lanjut, setelah bagian Brances - pilih master.
bagian Brances - pilih master

18. Jangan lupa di save changes. Selesai deh
save changes

19. Buka tab baru(CTRL + T) pada browser kalian dan ketikkan dengan Format namauser.github.io/nama-repository dan Enter.
Contoh : https://ahmdjazuli.github.io/belajar-hosting-web 😊 maka file Website kalian akan muncul.
file website berhasil di hosting github

#SEKEDAR SARAN

Misalkan file yang kalian upload salah kodingannya, kalian bisa edit file tersebut. tak perlu upload ulang.
  • Caranya klik file yang ingin diedit(contoh : index.html) - pilih icon ✏ pencil(Edit).
pilih icon pencil untuk mengedit file

Itulah Tutorial bagaimana caranya meng-Hosting File Website kalian di Github secara Gratis. Mudah, bukan ? 😀 jangan lupa Follow terus blog saya. Kamsahamnida 😍